Hai guys, kali ini saya akan memberikan satu tutorial photo
editing menggunakan Photoshop. Berhubung ini merupakan tugas kuliah saya yaitu
mata kuliah “New Media”, maka akan saya berikan langkah-langkah dalam membuat
Photo editing. Disini saya masih
menggunakan Photoshop CS3. Berikut tahap-tahapnya J
Before :
After:
File Gambar
yang dibutuhkan:
Buka file
gambar yang ingin diolah dalam projek ini. Untuk membuka gambar ikuti langkah
berikut:
Klik menu File > Open dan pilih file gambar
yang ingin diolah. Klik tombol Open
untuk membuka file-file yang telah dipilih.
1.2 Filter Find
Edges
Aktif pada
layer Background, tekan Ctrl + J untuk menggandakan layer dan
beri nama layer hasil penggandaan tersebut dengan nama Find Edges.
Klik menu
Filter > Stylize > Find Edges, untuk memberikan efek pada gambar model
menjadi gambar sketsa pensil seperti pada gambar berikut.
1.3 memperbaiki
Outline dan Gelap Terang Gambar
Aktifkan Brush
Tool (B), tekan D untuk menormalkan kembali warna Foreground dan Background
Color yaitu warna Hitam dan Putih. Atur ukuran opacity brush dengan ukuran yang
kecil, dan Hardness dengan nilai 0.
Dengan warna
Foreground hitam sapukan brush pada bagian garis Outline yang kurang jelas,
seperti pada bagian rambut. Saat memperbaiki outline, ukuran brush harus
disesuaikan dengan area outline.
Aktif dengan
warna Foreground putih untuk memperhalus bagian wajah model sehingga terlihat
lebih rapi dari sebelumnya.
1.4 Filter
Poster Edges
Aktif pada
layar background, tekan Ctrl + J untuk menggandakan layer, beri nama layer
hasil penggandaan tersebut dengan nama Poster Edeges. Pastikan letak layer
Poster Edges berada pada posisi paling atas.
Klik menu
Filter > Artistic > Poster Edges, atur parameter seperti pada gambar
berikut. Ubah blending mode dari layer Poster Edges menjadi Pin Light dengan
Opacity layer 70%.
Klik Add layer
mask untuk mengaktifkan masking. Selanjutnya pilih Brush Tool (B), atur warna
set foreground Color menjadi Hitam. Dengan Opacity Bursh yang rendah sapukan brush
pada bagian wajah model sehingga outline dari wajah model akan rapi kembali,
dan sapukan pada beberapa bagian baju untuk membentuk dimensi gelap terang pada
gambar.
1.5
menyepadankan warna
Setelah proses
dari filter Poster edges pada langkah sebelumnya akan menyebabkan adanya
perbedaan warna pada beberapa bagian. Untuk menghilangkan perbedaan warna
tersebut, klik Add new layer untuk membuat sebuah layer baru dengan nama Abu-abu. Atur warna
Foreground menjadi abu-abu, tekan Alt + Bakcspace untuk menerapkan warna
abu-abu ke dalam layer. Atur blending mode dari layer Abu-abu menjadi Color.
Buka file
gambar “Tektur”, aktifkan Move tool (V), sisipkan objek tekstur ke dalam lembar
kerja. Atur ukuran dan letak gambar tekstur seperti pada gambar.
1.7 Color
Balance
Klik menu layer
> new adjustments layer > color balance, atur parameter seperti pada
gambar untuk menambah kecerahan warna gambar.
1.8 Levels
Klik menu layer
> new adjustments layer > levels, atur parameter seperti pada gambar
untuk menambah kontras gambar.
1.9 mebuat
objek garis hati
Klik Add a new
layer untuk membuat sebuah layer baru, lalu beri nama layer tersebut dengan
nama “Hati”, pastikan letak dari layer hati berada pada posisi paling atas.
Aktifkan custum
shape tool (U), dan aktifkan mode path. Pilih shape heart Card seperti pada
gambar.
Drag lembar
kerja untuk membuat garis pathdengan bentuk hati seperti pada gambar.
Aktifkan direct
selection tool (A), klik kanan pada path kemudian pilih free transform path.
Putar arah path sedikit ke kanan seperti pda gambar, akhiri dengan enter.
Selanjutnya
pilih Pencil tool (B) dengan seting seperti pada gambar, atur warna Foreground
color menjadi Merah Tua.
Aktifkn kembali
Direct Selction tool (A), klik kanan pada path kemudian pilih stroke path. Pada
pilihan tool yang digunakan untuk membuat Stroke pastikan yang terpilih adalah
Pencil. Akhiri dengan OK.
Aktifkan Eraser
tool (E) dengan Hardness 100% dan Opacity 100%, hapus area objek hati yang
menimpa bagian dari objek model.
Klik Add new
layer untuk membuat sebuah layer baru, beri nama layer tersebut dengan nama
“Hati 2” berada pada posisi paling atas.
Buatlah objek
hati kecil dengan menggunakan brush baru berbentuk hati. Dengan warna
Foreground Merah Tua, sapukan brush pada lembar kerja untuk membuat objek hati
kecil-kecil seperti pada gambar.
1.11 Gradient
Map
Klik menu Layer
> New adjustments layer > Gradient Map, pilih pilihan gradasi Hitam-Putih
yang terpasang pada warna gradient map.
Ubah blending
mode dari gradient map 1 menjadi multiply dengan nilai Opacity layer sebesar
15%. Sehingga gambar projek akan terlihat lebih gelap dari sebelumnya.
1.12 Membuat Area
Gelap
Klik Add a new
layer untuk membuat sebuah layer baru, beri nama layer tersebut dengan nama
bayangan.
Aktifkan Brush
tool (B) atur warna Foreground menjadi hitam, atur opacity brush menjadi 20 %. Sapukan
brush di area bwah objek model.
Kalau saya yang nilai ini masih jauh dari harapan, karena saya
membuatnya belum maksimal. Mohon maaf semuanya J saya akan berimajinasi mengedit jika mood saya lagi bagus. Bukan
karena malas, tapi karena harus mempersiapkan diri untuk kuis (semacam
ulangan). Ok, next saya janji bakal memberi yang jauh lebih baik . thank you
all :D
bagus kok editingnya...
BalasHapusterima kasih ya..tulisannya sudah saya terima dengan baik
-atika-
trimakasih ibu :D
BalasHapus