Sabtu, 06 Agustus 2011

Hacker Ditantang Temukan 'Lubang Keamanan' Facebook


Jakarta – Facebook siap memberikan ganjaran ratusan dollar kepada para hacker yang berhasil menemukan bug atau celah  keamanan ke situs mereka. Program ini membuntuti kesuksesan perusahaan tehnologi lain yang telah lebih dulu membuat program serupa bertema “Bug Bounty”.

Jumlah uang yang ditawarkan Facebook pada mereka yang berhasil menemukan bug ialah sebesar USD 500, angka yang tepaut jauh dengan yang ditawarkan perusahaan Google, Mozilla dan Microsoft. Sebagai perbandingan, Google menawarkan uang sebesar USD 3.000, jumlah yang sama dengan yang dikeluarkan Mozilla. Sedangkan Microsoft mengeluarkan uang senilai USD 250.000.

Ganjaran yang diberikan oleh Facebook ini bertujuan untuk lebih mengamankan situs yang digandrungi ratusan juta orang tersebut. Seperti detikInet kutip dari laman “Security Bug Bounty”, Senin (1/8/2011). Facebook memaparkan klasifikasinya untuk seorang “bounty’ seperti mau memberikan waktu pada Facebook untuk merespon terlebih dulu laporan yang masuk sebelum menyiarkannya pada publik.


Bug yang ditemukan seorang bounty juga harus bersentuhan dengan situs Facebook sendiri, bukan yang terkait dengan aplikasi pihak ketiga yang terintegrasi dengan Facebook. Meskipun Facebook berjanji bahwa mereka menyiapkan upah sebesar USD 500, namun bagi mereka yang melaporkan adanya bug tertentu maka hadiah akan dinaikkan.

Sebelumnya, demi menguatkan keamanan yang mereka miliki. Seperti, Facebook, Microsoft dan Google juga mempekerjakan George Hotz.  Ia adalah hacker ngetop yang pernah dituntut Sony karena telah membobol konsol game PS3 dan menjadi orang pertama yang meretas iPhone.

Hubungan baik yang dijalin Facebook dengan para hacker dikatakan oleh pihaknya adalah sesuatu yang penting. Perusahaan itu sendiri sering dikontak oleh hacker tiap minggunya, yakni sekitar 30 – 50 kali. Dan untuk mempererat hubungan baik tersebut, Facebook juga mensponsori konferensi hacking Defcon selama dua tahun terakhir ini.

Sumber : detikInet

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan yang ingin bertanya :)